Langkat, INFOAKTUALNEWS.COM- Penyerahan SK Brigade Khusus DPC PKN (Pemuda Karya Nasional) Langkat yang diserahkan langsung oleh Ketua DPC PKN Langkat kepada Komandan Brigsus Langkat.
Penyerahan SK tersebut dilakukan di kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara Rabu, (17/04/2024).
ABD Rasyidin Pane SH, didaulat sebagai Komandan Brigade Khusus(Brigsus) Pemuda Karya Nasional (PKN) Langkat.
Terpilihnya ABD Rasyidin Pane SH berdasarkan surat keputusan organisasi yang diserahkan langsung oleh Ketua DPC PKN Langkat Muhammad Rafii.
Muhammad Rafi dalam arahannya meminta seluruh pengurus dan kader PKN, saling bahu membahu dan bekerja keras dalam membesarkan organisasi.
“Kita ini kolektif, jadi kita harus bisa bersama-sama, saling bahuembahu untuk kemajuan organisasi,” kata Rafi.
Selanjutnya, Rafi juga menekankan agar kader dan pengurus selalu hadir di tengah masyarakat, terutama yang sedang kesulitan.
“Tetap hadir di tengah masyarakat, bantu mereka yang kesulitan. Dan kita juga harus bisa bergandeng tangan dengan seluruh stake holder atau lapisan, dalam berkontribusi memajukan pembangunan daerah,”tegasnya
Sementara itu, ABD Rasyidin Pane SH berterimakasih kepada ketua DPC PKN Langkat beserta pengurus yang telah mempercayai dirinya menjadi komandan Brigsus PKN Langkat.
“Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh pengurus dan ketua DPC PKN Langkat telah mempercayai saya menjadi komandan Brigsus Langkat, semoga PKN di kabupaten Langkat ini semakin solid dan berperan membantu pemerintah dalam pembangunan dan menjaga kekondusifan di wilayah kabupaten Langkat,” tutupnya. (IS/IA)