Sumbawa, infoaktualnews.com – Wakil Bupati Sumbawa, Drs. H. Mohamad Ansori, mendampingi Wakil Gubernur NTB, Hj. Indah Dhamayanti Putri, S.E., M.IP.,, dalam kunjungan silaturahmi bersama Ketua TP PKK Provinsi NTB, di SLBN 1 Sumbawa Besar, Jumat (31/10).
Dalam sambutannya, Wagub Umi Dinda menyampaikan bahwa setiap anak terlahir istimewa dan memiliki hak yang sama untuk bermimpi serta mendapatkan pendidikan yang baik dan layak.
“Semua anak terlahir istimewa. Setiap anak berhak punya mimpi dan mendapatkan pendidikan yang baik serta layak untuk menggapai mimpinya,” ungkap Umi Dinda.
Ia juga mengharapkan agar SLBN 1 Sumbawa terus meningkatkan kualitas layanan pendidikan dan menjadi role model bagi sekolah luar biasa di seluruh NTB. Selain itu, Umi Dinda menyoroti pentingnya perlindungan anak disabilitas dari segala bentuk kekerasan, terutama kekerasan seksual.
“Kejahatan seksual terhadap anak disabilitas tidak boleh terjadi di lingkungan kita. Pengawasan harus dimulai dari keluarga,” tegasnya.
Senada dengan Umi Dinda, Ketua TP PKK Provinsi NTB Ny. Sinta Agathia M. Iqbal juga mengingatkan pentingnya kewaspadaan terhadap kekerasan seksual, khususnya yang terjadi melalui dunia maya.
“Anak-anak disabilitas memerlukan pendampingan yang lebih intens, terutama dari keluarga. Orang tua harus menjadi pelindung pertama bagi anak-anak kita dari segala bentuk kekerasan, termasuk kekerasan siber,” pesannya. (*)












