Polres loteng bersama Polsek Pujut Tindaklanjuti Pemberitaan Sabung Ayam di Desa Sengkol

Lombok Tengah, NTB – infoaktualnews.com Menindaklanjuti pemberitaan yang beredar di media online Warta Bumi Gora terkait dugaan aktivitas judi sabung ayam di Dusun Piang, Desa Sengkol, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah, Polsek Pujut bergerak cepat melakukan pengecekan dan koordinasi dengan pemerintah desa setempat.

Pada hari Rabu, 5 November 2025, Plh. Kapolsek Pujut bersama Kepala Desa Sengkol dan perangkat desa lainnya melakukan inspeksi langsung ke lokasi yang dimaksud. Kegiatan ini melibatkan Kanit IK, Kanit Provost, Bhabinkamtibmas Desa Sengkol, Babinsa Desa Sengkol, Sekdes Sengkol, dan Kadus Piang.

Dalam kesempatan tersebut, Plh. Kapolsek Pujut menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada seluruh elemen masyarakat yang hadir. Beliau menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing, serta meminta agar aktivitas sabung ayam dihentikan.

“Kami telah berkoordinasi dengan pemerintah desa dan tokoh masyarakat untuk bersama-sama menciptakan situasi yang kondusif. Aktivitas sabung ayam ini kami minta untuk dihentikan, karena berpotensi menimbulkan gangguan Kamtibmas,” ujar Plh. Kapolsek Pujut.

Kapolres Lombok Tengah melalui Kapolsek Pujut mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak melakukan kegiatan yang melanggar hukum dan meresahkan masyarakat. Pihaknya juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya masing-masing.

“Kami akan terus melakukan pemantauan dan penindakan terhadap segala bentuk pelanggaran hukum yang terjadi di wilayah hukum Polsek Pujut. Kami juga mengharapkan dukungan dari masyarakat untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan nyaman,” tegasnya.

Kegiatan pengecekan dan koordinasi ini berjalan dengan aman dan lancar. Polsek Pujut akan terus meningkatkan patroli dan kegiatan preventif lainnya guna mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas di wilayah hukumnya. ( RY )

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif

error: Upss, Janganlah dicopy bang ;-)