News, TNI  

Sosialisasi Covid-19 TMMD 108 Sumbawa Barat, Dansatgas Ajak Warga Ikuti Protokol Kesehatan Secara Serius

InfoaktualNews.com, Sumbawa Barat –

Dalam program Tentara manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 108 yang dilaksanakan di Desa Seminar Salit Kecamatan Brang Rea Kabupaten Sumbawa Barat, selain sasaran fisik juga dilakukan sasaran non fisik, salah satunya yakni sosialisasi pencegahan dan penanganan penyebaran Covid-19, Jumat (3/7) sekitar pukul 19.30 wita.

Sosialisasi itu dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat, Kepala Dusun, ketua RT, anggota TNI, Polri dan sejumlah masyarakat Desa Seminar Salit.

Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TMMD 108 Sumbawa Barat, Letkol CZI Eddy Oswaronto saat ditemui di Brang Rea, Sabtu, mengatakan, sosialisasi covid-19 adalah salah satu program non fisik dalam TMMD 108 yang telah dijadwalkan.

“Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada seluruh masyarakat tentang cara mencegah dan penanganan covid-19,” kata Eddy, Sabtu.

Dalam sosialisasi tersebut Danramil 01-1628/Taliwang, Kapten Inf I Nyoman Suarka memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat Desa Seminar Salit cara pencegahan serta penanganan covid-19.

“Wabah virus Corona atau covid-19 sangat berbahaya dan dapat menular dengan cepat jika kita tidak tau cara mencegah dan menanganinya,” katanya.

Ia mengajak seluruh masyarakat untuk mengetahui dan memahami dengan serius cara penularan sekaligus cara mencegah virus covid-19 yang telah memakan banyak korban jiwa.

“Virus ini dapat dicegah dengan cara menjaga kebersihan, membiasakan budaya hidup sehat dan berolahraga,” katanya.

Selain itu, penerapan protokol kesehatan yang dikeluarkan pemerintah juga salah satu cara pencegahan penularan covid-19, seperti memakai masker, menjaga jarak, rajin cuci tangan pakai sabun dan tidak mendatangi kerumunan.

Sosialisasi tersebut dilakukan dengan harapan seluruh warga Desa Seminar Salit dapat mencegah penularan covid-19 dengan cara mematuhi imbauan pemerintah menerapkan protokol kesehatan secara serius.

“Partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat sangat dibutuhkan dalam mencegah masuknya virus,” tuturnya.

Eddy juga mengimbau masyarakat, jika ada warga yang datang dari luar KSB atau dari daerah terjangkit untuk segera melaporkannya kepada pihak desa agar dilakukan rapid test dan diisolasi selama 14 hari.

“InsyaAllah jika kita mampu mengikuti protokol kesehatan yang diterapkan pemerintah maka KSB umumnya dan Desa Seminar Salit khusunya akan bebas dari covid-19,” tutupnya. (IAN-1)

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif
error: Upss, Janganlah dicopy bang ;-)